English Version

Minggu, 29 Mei 2011

Pelindo III Siapkan Tenaga Audit Melalui Pelatihan

Minggu, 29 Mei 2011
Oleh Redaksi Surabayakita


PT Pelindo III menyiapkan tenaga auditor dengan menggelar pelatihan auditor korporat dan audit berbasis resiko.

Hal ini dilakukan sebagai persiapan era baru terutama memasuki era UU 17/ 2008 yaitu sebagai Terminal Operator terus meningkatkan SDM. Salah satunya adalah meningkatkan wawasan pengetahuan dibidang auditor khususnya Korporat dan Audit Berbasis Risiko.  
Pelatihan ini sebagai pedoman teknis terhadap manajemen risiko korporat dalam melakukan audit berbasis risiko dilingkungan Pelindo III.

Pelatihan yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari pada tanggal 13-14 Oktober lalu di Tunjungan Hotel Surabaya dan diikuti oleh sebanyak  16 (enam belas) orang peserta dari Satuan Pengawasan Intern (SPI) Pelindo III, dan Instruktur pelatihan ini seluruhnya berasal dari PT Sucofindo Prima Internasional.

Menurut Husein Latief, Direktur Komersil dan Pengembangan Usaha Pelindo III saat membuka pelatihan ini berharap dari pelatihan ini seyogyanya ilmu yg didapat dapat diterapkan dalam manajemen risiko.

Sehingga fungsi pengawasan dan pengendalian mereposisi fungsinya menjadi lebih bernilai sebagai konsultan internal, yang juga dapat membantu pemilik risiko didalam menetapkan jenis pengendalian yang sesuai untuk memitigasi risiko selaras dengan rekomendasi didalam laporan hasil pemeriksaan SPI. 

Menurut Iwan Sabatini, kahumas Pelindo III bahwa Pelindo III didalam 5 tahun mendatang telah menginvestasikan dalam pengembangan usaha baik infrastruktur mapun suprastruktur sekitar 6 Triliun.

Dan diikuti dengan peningkatan produktivitas dengan kata lain aktivitas di pelabuhan cabang semakin sibuk dan padat, sehingga setiap gerakan di operasional sangat berpotensi untuk mengadung risiko baik itu “unsafe action” maupun “unsafe condition” .

Artinya risiko kecelakaan yang ditimbulkan dari tindakan tidak aman dari petugas maupun kondisi tidak aman, yang semuanya merupakan merupakan total risk managemen yang harus sudah menjadi perhatian di semua cabang pelabuhan. 

Beberapa waktu yang lalu 5 pelabuhan cabang telah mendapat penghargaan SMK3 dari Menakertrans, Muhaimin Iskandar. Kedepan di beberapa cabang akan di integrasikan sistim Mutu (ISO-9002), ISO 14001 (Lingkungan) dan K3 untuk menghasilkan kualitas pelayanan yang cepat, aman dan nyaman.
(red)

0 komentar:

Posting Komentar

 
◄ Free Blogger Templates by The Blog Templates | Design by Pocket